ticker

6/recent/Ticker-posts

Jabar Catatkan Rekor Kasus Harian Covid-19 Terendah Sepanjang 2021

 


BANDUNG, AZYNEWS- Penambahan kasus terkonfirmasi COVID-19 harian di Jawa Barat mencatatkan angka terendah sepanjang tahun 2021. Rekor terendah itu terjadi pada 8 November 2021 dengan tambahan 22 kasus.

Dilihat dari grafik laju kasus COVID-19 dari laman Pusat Informasi dan Koordinasi COVID-19 Jawa Barat (Pikobar), penambahan kasus COVID-19 di Jabar menurun usai puncaknya pada 15 Juli 2021 lalu. Ketika itu penambahan kasus harian COVID-19 di Jabar mencapai 10.444.

Seperti diketahui, memasuki bulan Juli pemerintah menarik rem dengan memberlakukan PPKM Darurat mulai 3 Juli 2021. Kemudian pada pertengahan Juli, pemerintah kemudian menerapkan PPKM secara proporsional dengan menerapkan PPKM Level 3 - 4 di Jawa dan Bali.

Pantauan Azynews dari laman Pikobar, 9 November 2021 total kasus terkonfirmasi COVID-19 mencapai 706.552 kasus. Sedangkan kasus warga yang menjalani isolasi atau dalam perawatan sebanyak 1.476, angka tersebut jauh lebih rendah dibandingkan dengan Juli lalu yang mencapai 120 ribu kasus aktif.

Total 690.367 kasus kesembuhan atau selesai isolasi, dan 14.709 orang yang meninggal dunia. Sementara itu, tingkat keterisian tempat tidur (BOR) rumah sakit rujukan COVID-19 di Jabar mencapai angka 2,67% atau 267 tempat tidur (TT) dari 10.008 TT.

Seperti diketahui ada 342 rumah sakit rujukan COVID-19 di Jabar. Saat ini pasien COVID-19 paling banyak dirawat berada di RS Hasan Sadikin Bandung sebanyak 27 pasien, sedangkan pasien terbanyak kedua berada di RS Umum Daerah Cideres dengan 21 pasien. (Red./Ito Waskito)

Posting Komentar

0 Komentar