ticker

6/recent/Ticker-posts

Verfikasi Wajah dan Kartu Identitas di Website Error, Bobotoh Keluhkan Sulitnya Mendapat Tiket Laga Persib Vs Bali United

 


BANDUNG, AZYNEWS- Puluhan bobotoh (suporter Persib) memenuhi halaman Stadion Persib Sidolig. Sembari menyanyikan chants andalannya, mereka memaksa masuk ke tribun demi menonton skuad Persib Bandung berlatih.

Meski harus membuka paksa gerbang, Bobotoh memadati tribun dengan tertib. Mereka sengaja datang untuk menyemangati kesebelasan kebanggaan kota Bandung tersebut.

"Ini mah pengen nonton latihan aja, kasih semangat. Sering kaya gini ya bentuk solidaritas dan pengen nonton aja," ucap Alwi (15) yang datang bersama sepupunya, Sabtu (11/6/2022).

Di tengah-tengah menonton Persib berlatih, beberapa suporter nampak meneriaki petugas Persib Bandung Bermartabat (PBB) yang membersamai tim Persib.

"Pak! Tiket Pak, tiket kumaha?" teriak salah satu pemuda dari tribun, diikuti teriakan suporter lainnya.

"Iya pada pengen beli tiket nonton Piala Presiden. Tapi malah belum dijual, belum dikasih izin. Katanya nanti mau ada demo di Graha Persib jam 1 siang untuk minta kejelasan soal tiket," ujar Asep (19) yang datang bersama temannya.

Kedua Bobotoh tersebut mengeluhkan sistem penjualan tiket Piala Presiden yang cukup rumit. Lantaran harus menggunakan verifikasi wajah dan kartu identitas.

"Harus verifikasi wajah segala kaya pinjol, enggak tau buat apa. Saya dari kemarin gagal terus belum terverifikasi, websitenya juga sempat error," ungkap teman satu sekolah Asep. (Red./Dodi S)

Posting Komentar

0 Komentar