BANDUNG, AZYNEWS- Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung berhasil menyabet 10 penghargaan pada puncak Peringatan HUT Satpol PP dan Satlinmas Tingkat Jawa Barat Tahun 2024 yang ikuti oleh 27 Satpol PP Kabupaten/Kota se-Jawa Barat di Kabupaten Pangandaran.
Pada kesempatan tersebut, Satpol PP Kota Bandung berhasil memperoleh beberapa penghargaan Gubernur Jawa Barat dan Kasatpol PP Jawa Barat untuk kinerjanya selama periode Tahun 2023 hingga April 2024.
Satpol PP Kota Bandung berhasil meraih juara 1 Kreativitas Konten Media Sosial. Penghargaan tersebut diberikan langsung Kepala Satpol PP Provinsi Jawa Barat, Mohammad Ade Afriandi kepada Kepala Satpol PP Kota Bandung, Rasdian Setiadi.
Satpol PP Kota Bandung juga meraih juara 1 penindakan yustisi, potensi Linmas (Juara 1), Satpol PP Goes to School (Juara 2) dan Satgas Barang Kena Cukai Hasil Tembakau (BKC HT) ilegal (Juara 2).
Atas hal itu, Kepala Satpol PP Kota Bandung, Rasdian Setiadi mengucapkan terima kasih atas dukungan Pj Wali Kota Bandung dan seluruh masyarakat sehingga berhasil mendapatkan penghargaan.
"Terima kasih masyarakat Kota Bandung yang sudah mentaati peraturan yang berlaku.Yuk bersama-sama memelihara ketertiban umum dan ketentraman agar masyarakat terlindungi," kata Rasdian.
Berikut sepuluh penghargaan yang diterima Satpol PP Kota Bandung pada puncak Peringatan HUT Satpol PP dan Satlinmas Tingkat Jawa Barat Tahun 2024, yakni:
A. Penghargaan Gubernur Jawa Barat, untuk Kategori
1. Juara 1 Kreatifitas Konten Mediasosial (IG) penghargaan
2. Juara 1 Penindakan Yustisi
3. Juara 1 Potensi Linmas
4. Juara 2 Satpol PP Goes to School
5. Juara 2 Satgas Satgas Barang Kena Cukai Hasil Tembakau (BKC HT) ilegal
B. Penghargaan Kasatpol PP Jawa Barat, untuk Kategori
1. Penanganan Covid 19 kepada Alm Bapak Dadang Ahdiat - yang meninggal dunia saat bertugas dalam penanganan Covid 19.
2. Setia Praja Wibawa kepada Ahmad Faozan - yang bertugas dan mengabdi di Satpol PP selama 38 tahun.
3. Setia Praja Wibawa yang bertugas dan mengabdi di Satpol PP selama 31 tahun.
4. PPNS the Best kepada Henry Kusuma - yang telah melaksanakan pemeriksaan sebanyak 36 BAP.
5. PPNS the Best kepada Deni Wahyu yang telah melaksanakan pemeriksaan sebanyak 16 BAP. (Red./Septian)
0 Komentar