ticker

6/recent/Ticker-posts

Keren! Rumah Sakit Melinda 2 Kota Bandung Hadirkan Layanan Operasi Lutut Menggunakan Teknologi Robot

 


BANDUNG, AZYNEWS-  Rumah Sakit Melinda 2, salah satu rumah sakit terkemuka di  Kota Bandung menghadirkan layanan operasi lutut menggunakan teknologi robot. 

Teknologi robot ini dihadirkan RS Malinda 2 untuk mempersingkat waktu operasi dengan tingkat kesembuhan lebih cepat. 

Spesialis Orthopaedi & Traumatologi - Panggul dan Lutut Rumah Sakit Melinda 2, Moechammad Satrio Nugroho Magetsari, dr., Sp.OT(K) menjelaskan, teknologi yang mereka gunakan adalah Ortho Robotic Cori Total Knee Replacement yang merupakan Alat operasi robotik pertama di Indonesia. 

Dokter Satrio menyatakan, alat yang disebut Cori ini bisa membantu para dokter untuk melakukan penggantian lutut lebih presisi. 

Harapannya setelah operasi menggunakan Cori, lanjut dokter Satrio, kondisi kaki pasien bisa mendekati sedia kala.

"Ini seperti AI robotnya membantu kita dalam pemotongan atau membersihkan dengan tingkat ketidakakuratan hanya 0,5 milimeter," ujarnya saat ditemui di RS Malinda 2 yang beralamat di Jalan Dr. Cipto Nomor 1, Kelurahan Pasir Kaliki, Kecamatan Cicendo,  Kota Bandung Bandung, Jawa Barat.

Dokter Satrio melanjutkan, dengan penggunaan teknologi robot Cori ini, operasi penggantian lutut bisa memangkas waktu lebih cepat. 

Biasanya, kata dokter Satrio, operasi lutut dengan cara konvensional membutuhkan waktu lebih dari dua jam. 

Tapi, dengan teknologi robot Cori ini operasi maksimal kurang dari dua jam. Hal ini juga berpengaruh dengan waktu penyembuhan yang menjadi lebih cepat.

"Ketika melakukan operasi dengan sistem konvensional pasien kemungkinan bisa berjalan dengan normal setelah enam bulan. Namun, dengan bantuan alat ini mereka tidak lebih dari satu hari sudah bisa beraktivitas," papar Dokter Satrio. 

Pendiri Rumah Sakti Melinda, Susan Melinda mengungkapkan, teknologi robot Cori diharapkan mampu memberikan pelayanan setara dengan yang selama ini dilakukan rumah sakit di luar negeri.

"Untuk harga operasi pakai alat ini di atas Rp100 juta. Tapi ini nominalnya jauh empat kali lebih murah dari pada di luar negeri," bebernya. (Red./Anton)

Posting Komentar

0 Komentar